www.hidayatullahsleman.org | Jumat (01/04/2022) Bertempat di Hotel Prima SR Jalan Magelang Sleman Yogyakarta, SDIT Hidayatullah Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Khatmul Qur'an dan Imtihan Metode Ummi. Ada 207 murid sekolah ini yang mengikuti kegiatan Khatmul Qur'an dan Imtihan ini.
Kegiatan yang mengambil tema "Bersama Al-Qur'an Menjadi Generasi Terdepan" ini dihadiri oleh seluruh orang tua/wali murid peserta, pengawas sekolah Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, pengurus yayasan, pengurus komite sekolah, kepala-kepala sekolah di bawah Yayasan As=Sakinah Yogyakarta, pengurus DPW Hidayatullah DIY-Jatengbagsel, pegurus DPD Hidayatullah Kabupaten Sleman, dan tamu-tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pengawas Sekolah TK/SD UPT Kecamatan Ngaglik menyampaikan apresiasi, "Bahwa SDIT Hidayatullah Yogyakarta di masa pandemi ini selalu memiliki inovasi-inovasi pembelajaran, sehingga terbukti bisa menghasilkan siswa hafal hingga 10 juz."
Video lengkap kegiatan Khatmul Qur'an dan Imtihan Metode Ummi bisa di lihat di bawah ini :
AdminHS